Anda jatuh cinta sama charade tua? atau anda dapat rekomendasi atau saran dari teman untuk membeli mobil charade, dan anda sedang dalam kebingungan bagusan mana antara charade tipe G10 dan charade tipe G11. Memang kedua charade ini memiliki bentuk yang hampir sama dan mesinpun tidak ada perbedaan sama sekali. Sama-sama memakai mesin hijet 1000.
Dalam bentuk eksterior memang charade G11 memiliki bentuk mirip seperti starlet kotak. Jauh jika di bandingkan dengan bentuk body charade G10, yang mana G10 terbagi menjadi dua varian yakni varian mata bulat dan varian mata kotak.
Jika anda masih bingung mana yang lebih pantas untuk anda miliki dari kedua tipe mobil charade tersebut, tim modifikasiterbaru sudah menyediakan informasi lengkap mana yang layak anda miliki antara charade G10 dan Charade G11. Yuk langsung saja kita simak ulasan berikut ini.
#1 Perbedaan Body Charade G10 Dan Charade G11
Perbedaan yang paling mencolok antara kedua tipe mobil ini memang terletak pada bagian body eksteriornya. Yang mana stop lamp charade G10 berbentuk buat dan vertikal sedangkan charade G11 stop lamp nya sudah berbentuk horizontal. Tak hanya itu, pada bagian interior charade G11 sedikit agak lega jika di bandingkan dengan charade G10.
Body charade G11 juga cenderung lebih di minati karena sudah lebih modern dan bisa di bilang hampir sama dengan toyota starlet.
#2 Perbedaan Kaki-Kaki Charade G10 Dan Charade G11
Perbedaan yang paling signifikan antara daihatsu charade G10 dan charade G11 juga terdapat pada bagian kaki-kakinya. Yang mana knuckle charade G10 lebih kokoh jika di bandingkan dengan knuckle charade G11.
Banyak kejadian knuckle charade G11 yang patah pada dudukan ball join nya. Dan ketersediaan spare part knuckle untuk charade G11 agak sedikit susah. Bahkan di cari pada toko spare part khusus daihatsu pun barangnya sangat langka.
# 3 Perbedaan Mesin Charade G10 dan G11
Sekilas memang mesin charade G10 dan G11 itu sama, namun ada beberapa perbedaan pada bagian gigi kampas kopling yang mana gigi kampas kompling G10 memiliki gigi yang lebih sedikit jika dibandingkan dengan charade G11.
Selain itu charade G11 juga ada yang sudah memakai turbo, dan untuk charade G10 belum sama sekali ada varian turbonya. Mesin turbo tentu sangat berbeda dengan mesin charade lainnya. Karena mesin turbo memiliki jalur oli tersendiri untuk mendinginkan sirkulasi turbo.
# Perbedaan Gigi Transmisi Charade G10 dan Charade G11
Komponen transmisi antara G10 dan G11 memang sedikit ada perbedaan. Yang pada pada sebagian charade G11 gigi transmisinya sudah memakai 5 percepatan maju dan 1 percepatan untuk mundur.
Sedangkan pada charade G10 hanya memakai 4 percepatan maju dan 1 percepatan untuk mundur. Hal ini tentu sangat berpengaruh kepada mesin, yang mana top speed yang di dapat pada final gear nya pada kecepatan tinggi charade G11 lebih irit bahan bakar dan mengurangi getaran serta raungan mesin ke dalam kabin.
Namun demikian jika anda pengemar mobil klasik, dan lebih bergaya retro jika ingin membeli atau memiliki charade. Ada baiknya anda memilih charade tahun tertua, yakni charade G10 mata bulat atau lampu bulat. Karena charade mata bulat tidak akan pernah mati untuk bergaya dan charade mata bulat lebih keren jika di bandingkan dengan charade mata kotak.